30 Maret 2022

Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Daerah, merupakan kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah daerah dengan melibatkan berbagai pihak termasuk masyarakat untuk menyusun program/kegiatan/ anggaran daerah.

Setiap tahunnya LRC-KJHAM bersama komunitas perempuan melakukan monitoring pelaksanaan Musrenbang. Monitoring penting dilakukan untuk memberikan saran dan usulan kepada pemerintah tentang perencanaan pembangunan dan penganggaran yang responsif gender.

Pada monitoring kali ini, LRC-KJHAM menyampaikan beberapa usulan khususnya terkait program penyelenggaraan perlindungan perempuan korban kekerasan di Kabupaten Kendal. Selain itu LRC-KJHAM juga mengapresiasi sekali terhadap inovasi pemkab di tahun 2023 yang disampaikan pada diskusi kelompok perbidang. Bahwa Kabupaten Kendal berencana akan membuat 5 desa ramah perempuan dan anak.

Oleh :

Ika Yuli Herniana Staf LRC-KJHAM

Lenny Ristiyani Staf LRC-KJHAM